Kue nastar juga termasuk kue yang sering disajikan pada waktu lebaran hari raya idul fitri. Kue ini sangat diminati oleh semua kalangan karena rasanya gurih dan manis karena di beri isi dengan selai nanas.
Kue nastar juga sangat mudah untuk membuatnya. Bahan-bahannya juga mudah diperoleh di toko-toko atau di pasar.
Bahan-bahan membuat kue nastar:
- Tepung maizena 30 gram
- Kuning telur 3 butir
- Margarin 150 gram
- Tepung terigu 175 gram
- Keju cheddar 25 gram
- Keju edam 150 gram (di parut)
- Garam ¼ sendok teh
- Kuning telur untuk di oles di permukaan kue
- Selai nanas
Langkah-langkah membuat kue nastar:
Langkah 1: Kocok telur yang dicampur dengan margarin hingga mengembang. Tambahkan tepung terigu juga tepung maizena sedikit demi sedikit lalu aduk merata.
Langkah 2: Beri tambahan garam juga keju edam dan aduk hingga adonannya menjadi kalis.
Langkah 3: Ambil 1 sendok makan adonan kemudian bentuk bulat pipih serta di isi dengan selai nanas. Kemudian bentuk adonan menjadi bulat-bulat seperti bola kecil.
Langkah 4: Letakkan ke dalam loyang yang telah dioles dengan margarin.
Langkah 5: Oles adonan yang telah dibentuk bulat-bulat seperti bola dengan kuning telur. Kemudian taburi atasnya menggunakan keju cheddar yang telah di parut sebelumnya.
Langkah 6: Masukkan ke dalam oven dengan suhu 160 derajat celcius dengan kisaran waktu sekitar 15 menit.
Langkah 7: Angkat kue nastar dari oven jika permukaannya sudah berwarna kuning mengkilat. Kue nastar siap untuk disajikan.
Selain bisa dijadikan camilan sehari-hari, kue nastar juga bisa dijadikan sebuah bentuk usaha karena cukup laris di pasaran. Kue nastar dapat dinikmati baik bagi anak-anak maupun orang dewasa. Selamat mencoba.